Ketika terdengar khabar keluarnya Bongky, Indra dan Pay dari gerombolan Slank sontak masyarakat Indonesia khususnya para Slankers bersedih. Bagaimana tidak, kala itu Slank sudah menjadi band kondang di Indonesia dengan angka raihan penjualan album serta frekuensi manggung yang tinggi. Tak lama setelah keluar dari Slank salah satunya yakni Parlin Burman Siburian nama lengkap dari Pay memutuskan menempuh jalur solo. Pihak Blackboard cukup tanggap membaca peluang bisnis dengan menggiring Pay masuk studio rekaman untuk merilis debut album solonya. Pay merasa cukup interes karena pihak label sepenuhnya memberikan kebebasan kepada dirinya untuk mengekspresikan musik sesuai kemauan , seuatu yang sangat kontras dialami ketika masih bersama Slank dimana lirik dan musik Slank banyak diintervensi pihak perusahaan rekaman. Penggarapan album dibantu additional musicians seperti Kamal (Vocal), Rere, Harbud (Drum), Yudhi (Drum Programming, Keyboard), Zull (Bass), Rany Noor, Dewiq, Jaya (Backing Vokal). Untuk pengerjaan lagu Pay berkolaborasi dengan Daeng Jamal P, Iphonk dan Rastamanis. Total ada 10 buah lagu dipasang di album yang berjudul “Bungaku Hilang”. Dari album inilah menunjukkan hasil kreasi maksimal dari Pay untuk mengemudikan haluan musik ke sebuah tujuan yang diinginkan dirnya. Pengaruh genre Blues sangat mendominasi keseluruhan departemen lagu di album “Bungaku Hilang”. Jari-jari lincah Pay begitu bebas menari-nari di atas papan grid gitar dan seolah-olah dia ingin membuktikan inilah musik saya yang sesungguhnya. Improvisasi secara spontan dihasilkan dari raungan sound gitar yang dimainkan. Album yang benar-benar menonjolkan skill bermain gitar dari seorang Pay. Tak heran album “Bungaku Hilang” banyak yang memuji, bagaimana dengan penilaian kalian …?
Download lagu - lagunya :
1. Bungaku Hilang download
2. Setitik Debu download
3. Hati Bicara download
4. Semua karena Cinta download
5. Mengalir download
6. Berisik download
7. Terlalu Lama download
8. Angel download
9. Apakah Kutersesat download
10 Spirit Of dawai download
Mantappppppp Brother
BalasHapusIzin sedot bro
BalasHapusterima kasih informasinya......
BalasHapus